Cara Mengubah Paket Kuota Ruangguru Menjadi Flash– Saat ini negara kita sedang diserang wabah virus covid-19 atau corona, dengan semakin mengganasnya virus ini, pemerintah sekarang ini terus berusaha dalam membatasi penyebarannya, salah satu langkah yang diambil adalah dengan mengarahkan agar melakukan aktivitas didalam rumah, hal ini pun berimbas pada proses belajar mengajar, semua siswa di liburkan selama dua minggu.
Table of Contents
Untuk membantu pelajar belajar dirumah, akhirnya aplikasi ruangguru menggratiskan layanan mereka, sehingga siswa masih tetap bisa belajar dan bertatap muka dengan pengajar yang ada pada aplikasi ini.
Langkah yang dilakukan oleh aplikasi ruangguru ini juga didukung oleh telkomsel yang memberikan kuota sebanyak 30GB secara gratis untuk mengakses ruangguru.
Namun banyak pengguna telkomsel yang memanfaatkan hal ini untuk mencari kuota secara gratis dan mengubahnya menjadi kuota flash.
Apa Itu Kuota Ruang Guru Telkomsel?
Telkomsel sendiri merupakan salah satu operator yang memiliki pengguna terbesar saat ini, keunggulan dari operator berplat merah ini ialah memiliki jaringan yang kuat, sehingga ketika anda dalam pelosok daerah pun bisa merasakan kenyamanan ketika anda menggunakan produk telkomsel seperti Simpati, AS maupun kartu Halo.
Untuk mendukung pemerintah mengenai kasus Corona ini, Pihak telkomsel telah membagikan kuota gratis sebesar 30GB yang bisa anda gunakan untuk mengakses aplikasi belajar online seperti ruangguru adn juga ilmupedia.
Bagi anda yang belum tahu cara mendapatkan kuota gratis ruangguru ini maka anda bisa ikuti tata caranya seperti berikut.
Cara Mendapatkan Kuota Gratis Telkomsel 30GB
- Pertama anda perlu menginstall aplikasi my Telkomsel terlebih dahulu pada smartphone anda, anda bisa mengunduhnya lewat play store lewat link disini
- Selanjutnya anda bisa melakukan pendaftaran apabila anda belum memiliki akun pada aplikasi ini, caranya cukup mudah yaitu anda tinggal memasukan nomor hp kamu
- Kemudian anda akan mendapatkan sebuah sms yang berisi tautan link, anda bisa klik link tersebut dan gunakan aplikasi my telkomsel untuk membukanya, kemudian anda bisa masukan nama, password yang akan anda gunakan dan juga email
- Setelah anda berhasil membuat akun disini maka selanjutnya anda bisa membuka aplikasi my telkomsel
- Cari menu shop, dan kamu bisa pilih internet kemudian cari Paket Rp. 0,- Ruangguru dan beli paket tersebut
- Anda akan mendapatkan pesan dari nomor 363 bahwa paket ruangguru anda telah aktif dan anda sudah mendapatkan kuota sebesar 30GB.
Itulah tadi beberapa langkah cara mendapatkan kuota 30GB ruangguru dari telkomsel, sebenarnya kuota tersebut hanya bisa anda gunakan pada aplikasi ruang guru dan ilmupedia saja, namun ada trik tertentu yang bisa kita lakukan agar kuota tersebut bisa kita gunakan layaknya kuota flash dan berikut adalah caranya.
Cara Mengubah Kuota Ruangguru 30GB ke Kuota Flash
Dalam hal ini kita memerlukan tambahan aplikasi yaitu berupa vpn, untuk itu anda bisa menggunakan psiphon pro yang sebelumnya sudah kami ulas mengenai aplikasi vpn ini.
- Download terlebihi dahulu aplikasi psiphon di smartphone anda
- Selanjutnya anda bisa melakukan settingan APN anda yang terdapat pada menu pengaturan dan ubah nama pengguna, sandi dan juga APN, untuk APN di isi dengan ruangguru.co.id, sedangkan pengguna dan password di isi dengan ruangguru.
- Kemudian kita bisa menjalankan aplikasi psiphon
- Berikutnya kita buka menu opsi pada bagian atas dan pilih opsi lanjutan, kemudian anda bisa memilih Header HTTP Custom
- Terus anda bisa ceklis tambahkan header http custom, untuk header satu bisa anda masukan pada kolom pertama yaitu X Online-Host, sedangkan untuk kolom berikutnya Ruangguru.com
- Pada header kedua anda bisa masukan Keep-Alive di kolom pertama sedangkan kolom kedua anda bisa isi dengan Ruangguru.com
- Pilih mulai untuk menjalankan psiphon
- Dan pilih alihkan semua sambungan seluruh perangkat
- Anda juga bisa mengganti negara yang mau kita jadikan sebagai server
Dengan demikian maka anda sekarang sudah bisa menggunakan kuota sebesar 30GB untuk browsing maupun download, namun perlu anda ingat juga kalau trik ini bisa saja suatu saat tidak works dan ini bergantung pada Telkomsel, apakah sudah memperbaiki bug ini atau belum.
Mungkin cukup sekian saja mengenai tutorial cara mengubah kuota ruangguru menjadi flash, selamat mencoba.